Klik Disini!

Home » , » Perkembangan Bayi Usia 3-6 Bulan

Perkembangan Bayi Usia 3-6 Bulan

Written By Pertamini garut on Senin, 30 Januari 2017 | Januari 30, 2017

"Perkembangan Bayi Usia 3-6 Bulan"

Bayi Usia 5 Bulan

Perkembangan bayi pada usia ini cukup pesat. Ayah-Bunda perlu mengawasinya lebih ketat sebab ia mulai suka memasukan benda-benda yang dapat ia raih ke dalam mulutnya (fase Oral). Sebaliknya, Ayah-Bunda memberikan mainan yang terbuat dari karet dengan ujung yang tumpul, tidak diberi cat pewarna, serta bersifat food grade sehingga aman walaupun kontak langsung dengan mulut baby. Ayah-Bunda dapat menstimulasi bayi dengan memberikan beragam mainan yang memiliki suara, mainan yang bergerak, serta teether (mainan dari karet untuk melatih gusi dan rahang bayi) untuk melatih bayi untuk menggerakan otot-otot tubuhnya, terutama otot rahangnya. 

Berikut ini adalah parameter perkembangan bayi usia 3-6 bulan*:

Perkembangan 
  1. Belajar merayap maju - mundur
  2. Tengkurap dengan dada diangkat, kedua tangan menopang
  3. Duduk dengan bantuan/sandaran.
  4. Meraih benda disekitarnya
  5. Memindahkan benda dari satu tangan ke tangan lain
  6. Memasukan sesuatu ke dalam mulut
  7. Merespon dengan senyum saat berkomunikasi
  8. Merespon dengan gerakan tangan dan kaki
  9. Menolak saat mainannya diambil
  10. Mengulurkan kedua tangan untuk digendong
  11. Mengamati gerakan benda disekitarnya 
  12. Mengeksplorasi benda dengan tangan dan mulutnya 
  13. Memperhatikan / mendengarkan ucapan orang lain
  14. Mengeluarkan suara-suara (Mengoceh : Pa, Ma, Na).
  15. Mulai mengenali suara orang-orang disekitarnya.
Perkembangan Bayi Usia 3-6 Bulan
  • Bermain Teether 
  • Tangkap Aku!
  • Mari Membaca!
  • Ayo Pindahkan Bola!
  • Aku dan Kembaranku 
  • Sensory Board
  • Buku Bertekstur dan Berdenting
  •  Tummy Time
  • Kubuseraba
  • Bermain Semut
 Itulah tahap-tahap perkembangan bayi usia 3-6 bulan yang akan saya bahas dalam postingan di bab ini, semoga informasi ini dapat bermanfaat bagi Ayah-Bunda serta para pembaca dari Cara Merawat Anak ini.

0 komentar:

Posting Komentar

 
Support : Your Link | Your Link | Your Link
Copyright © 2013. Cara Merawat Anak - All Rights Reserved
Template Created by Creating Website Published by Mas Template
Proudly powered by Blogger